Dayakologi TV

Severianus Endi sedang memberikan materi pada pelatihan di Institut Dayakologi Senin (13/12/2021)


Hari ini saya diundang untuk menjadi satu di antara 
narasumber pada kegiatan pelatihan yang diadakan di Institut Dayakologi. Pelatihan ini lebih kepada bagaimana mengembangkan channel YouTube terutama Dayakologi TV milik Institut Dayakologi. 

Pelatihan melibatkan tim Dayakologi TV dan tim dari Ruai TV dan ruai.tv terdiri dari saya, Severianus Endi dan Eva Caroline.

Jujur jadi pemateri pada pelatihan adalah hal baru bagi saya. Karena selama ini lebih banyak ke praktek langsung di kantor, jadi untuk teori agak sedikit tidak biasa dalam menyampaikan materi, sehingga materi lebih banyak disampaikan oleh bung Endi, sedangkan saya hanya melengkapi.

Dayakologi tv ini unik menurut saya, karena konten-konten yang diproduksi tentang masyarakat adat khususnya Dayak di Kalimantan Barat. Hal ini sesuai dengan semangat perjuangan Institut Dayakologi yaitu pemberdayaan masyarakat adat. Dan di era digital ini Institut Dayakologi juga mencoba menyesuaikan diri dengan meluncurkan Dayakologi TV dengan harapan media ini dapat menjadi sumber informasi, inspirasi dan edukasi mengenai kebudayaan dan adat istiadat serta eksistensi masyarakat Dayak di tengah kemajuan zaman.

Pelatihan berlangsung dua hari, dengan target mampu memproduksi konten untuk di upload ke YouTube.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama